Bhabinkamtibmas jajaran Polsek Wirobrajan Polresta Yogyakarta, Aiptu Sumaryanto, SH, dan Aiptu Maryono, SH, mendampingi kegiatan deklarasi siswa-siswi dari SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta, Senin, 19 Juni 2023 pagi.

Kegiatan deklarasi ini bertujuan untuk menyelamatkan anak-anak dan generasi muda agar tidak terlibat dalam geng sekolah, penyalahgunaan narkoba, dan kejahatan jalanan lainnya.

Kapolsek Wirobrajan, Kompol Ahmat Djaeni, S.H., M.H., menjelaskan bahwa penting bagi para siswa-siswi untuk berlomba-lomba mencapai prestasi yang membanggakan.

"Jika terlibat dalam geng sekolah atau kejahatan jalanan, mereka hanya akan mendapatkan tiga pilihan: masuk rumah sakit, meninggal, atau masuk penjara. Ini adalah pilihan yang tidak baik dan akan mengubur mimpi generasi kita," tegas Kapolsek.

Kejahatan jalanan seringkali melibatkan anak-anak usia sekolah, sehingga menjadi tanggung jawab semua elemen masyarakat untuk mencegahnya. Dalam mendukung upaya tersebut, Bhabinkamtibmas Polsek Wirobrajan hadir sebagai pendamping yang memberikan pemahaman dan dukungan kepada siswa-siswi.

Dalam kegiatan deklarasi tersebut, siswa-siswi diberikan pemahaman tentang bahaya terlibat dalam perilaku negatif, serta pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di sekolah dan lingkungan sekitarnya. Bhabinkamtibmas juga memberikan motivasi kepada para siswa-siswi untuk menggapai prestasi akademik dan non-akademik yang membanggakan.

Partisipasi Bhabinkamtibmas dalam kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Wirobrajan dalam menjalin hubungan yang harmonis antara kepolisian dan masyarakat, khususnya dengan kalangan pelajar.

Kapolsek mengajak, seluruh masyarakat, termasuk para orang tua dan guru, untuk bersama-sama melindungi anak anak generasi muda dari ancaman kejahatan jalanan dan bahaya lainnya. (Humas Polsek Wirobrajan)
 

Post a Comment

Previous Post Next Post