NAGEKEO -Kapolres Nagekeo AKBP Yudha Pranata,S.I.K.,S.H. turun ke lapangan untuk pastikan Perayaan Misa Natal di seputaran kota Mbay Kabupaten Nagekeo Aman dan Kondusif. Senin ( 25/12/2023)

Kepolisian Resor Nagekeo telah melakukan Operasi Lilin turangga 2023 dalam rangka pengamanan Perayaan Misa Natal dan Tahun Baru sejak tanggal 22 Desember 2023 hingga tanggal 02 januari 2024 dengan menyiapkan Pos Pengamanan di beberapa titik keramaian mulai dari Polres hingga Polsek jajarannya.

Kapolres Nagekeo AKBP Yudha Pranata menyampaikan bukan hanya Pos Pengamanan saja yang menjadi pusat monitoring Polres Nagekeo melainkan juga di gereja-gereja yang ada di wilayah Hukum Polres Nagekeo juga akan di jaga oleh Personil Polres Nagekeo.

“Kami akan menjaga dan mengamankan serta mengawal perayaan misa Natal dan tahun Baru sampai dengan selesai, kami juga bersinergi bersama TNI dan Pol PP serta instansi lainnya untuk turut serta menjaga perayaan Pesta Natal ini agar aman dan Kondusif.” Ujar Kapolres Nagekeo AKBP Yudha Pranata.

“ Hari ini saya turut memastikan keadaan perayaan Misa Natal di wilayah Hukum Polres Nagekeo Nagekeo agar aman dan kondusif serta dapat berjumpa langsung dengan masyarakat untuk mengucapkan Selamat Natal kepada masyarakat Nagekeo tercinta.” Tutup Kapolres Nagekeo AKBP Yudha Pranata.

Post a Comment

Previous Post Next Post